Ketahui Pair yang Paling Menguntungkan pada Trading Forex

Posted on Aug 24, 2017

Ilustrasi pair EURUSD yang menguntungkan

Perdagangan mata uang atau trading forex adalah kegiatan membeli dan menjual pasangan mata uang (pair). Sebelum bertransaksi di pasar forex, penting bagi seorang trader mengetahui cara bermain forex trading untuk pemula, yakni dengan mencari pasangan mata uang manakah yang paling menguntungkan.

Dalam satu pasangan mata uang ada dua mata uang yang diperdagangkan, MRG Trade mencontohkan Euro vs Dolar Amerika (EUR/USD) atau Dolar Amerika vs Yen Jepang (USD/JPY). Terdapat kesepakatan internasional yang mengatur nilai masing-masing pasangan mata uang. Sebagai contoh, EUR/USD 1.45 memiliki arti 1 Euro seharga 1.45 Dolar Amerika.

Di EUR/USD, Euro adalah base currency, sedangkan Dolar Amerika berperan sebagai quote currency. Selain kedua mata uang ini, masih ada lagi mata uang yang diperdagangkan di pasar forex, berikut lengkapnya:

U.S. dollar (USD) British pound (GBP) Euro (EUR) Japanese yen (JPY)
Swiss franc (CHF) Australian dollar (AUD) New Zealand dollar (NZD) Canadian dollar (CAD)

Sudah menjadi rahasia umum bahwa mata uang yang paling dominan, paling kuat, serta paling banyak diperdagangkan di seluruh dunia adalah Dolar Amerika Serika (USD). Hal ini didasarkan oleh kuatnya perekonomian negeri Paman Sam. Dolar AS jadi preferensi utama trader di seluruh dunia.

Kami di MRG Trade membuat daftar ini berdasarkan tingkat likuiditas yang tinggi dan paling banyak diperdagangkan:

EUR/USD (Euro – US dollar) USD/JPY (US dollar – Japanese yen) GBP/USD (British pound – US dollar)
AUD/USD (Australian dollar – US dollar) USD/CHF (US dollar – Swiss franc) USD/CAD (US dollar – Canadian dollar)

Keenam itu disebut sebagai major currencies karena tingginya volume perdagangan tiap harinya. Lalu apakah pasangan mata uang di atas pantas disebut sebagai pasangan yang terbaik? Belum tentu. Karena kemungkinan untung atau rugi sangat besar ketika fluktuasi harga yang terjadi di keenam pair ini.


Ketahui Pair yang Paling Menguntungkan pada Trading Forex

Untuk menentukan manakah yang terbaik untuk Anda, mari kita lihat lebih detail ini:

EUR/USD

Bisa dibilang sebagai yang paling populer di dunia. Dibanding pasangan mata uang lain, EUR/USD memiliki spread paling rendah dibandingkan dengan yang lainnya. Banyak trader menggunakan analisis teknikal dasar ketika trading di EUR/USD. Hal terbaiknya adalah pergerakan harga tidak terlalu ekstrim. Bila tidak sedang ingin mengambil risiko, Anda bisa menggunakan EUR/USD ini ketika trading. 

GBP/USD

Berbanding terbalik dengan EUR/USD, pergerakan harga di pair yang satu ini terbilang cukup ekstrim. Dengan strategi yang matang, Anda bisa meraih keuntungan dengan memanfaatkan lonjakan harga yang terjadi. MRG Trade sendiri melihat banyak trader yang berani mengambil resiko ini karena masih terdapat banyak informasi analisis mengenai GBP/USD.

USD/JPY

Sebagai salah satu pair dengan spread terendah, USD/JPY banyak dipilih oleh trader. Biasanya Anda bisa menemukan tren yang berjalan dengan cukup stabil bila dibandingkan dengan tren yang ada di pasangan mata uang lainnya. USD/JPY punya potensi untuk mendatangkan profit besar.

 


Kesimpulan

Tidak hanya ketiga itu, tapi major currencies pair–kecuali GBP/USD–memiliki spread yang rendah. Anda harus mempertimbangkan spread yang ditawarkan broker. Kami menyarankan bagi pemula untuk pilih yang spread-nya di kisaran 0–3 pips. 

Anda bisa menghindari rugi atau justru meraih banyak untung jika mengetahui informasi yang beredar sehubungan dengan pasangan mata uang tersebut.  


 

There are no comments yet

  • Hello, guest